Apa jadinya jika air hilang dari bumi kita ?


Kita semua tau ya temen-temen. Jika air menjadi salah satu kebutuhan bagi kehidupan yang ada dibumi kita ini. Semua mahluk hidup dibumi ini memang membutuhkan air untuk hidup. Baik secara langsung maupun secara tidak langsung. Namun, pernahkah kalian berpikir bagaimana jika air tiba-tiba hilang dari bumi kita ini ? Nah, bagi kalian yang penasaran, yuk simak bahasan info-MNarik kali ini.

Untuk lebih jelasnya mengenai dampak-dampak yang akan terjadi pada bumi jika air hilang, maka akan kami jelaskannya dalam beberapa bagian dibawah ini.

Daratan akan tampak seperti gunung dan lautan seperti jurang.

Jika air laut hilang, maka tentu laut dalam akan terlihat seperti jurang. Terutama palung-palung yang ada di laut yang memang sangat dalam. Sementara itu, daratan yang kita pijak sekarang akan tampak seperti gunung atau dataran tinggi. Karena, laut yang terisi air akan hilang dan membuat dasarnya langsung kita lihat. Hal tersebut tentu membuat laut seperti jurang dan tentu daratan seperti gunung. Seperti yang sudah saya jelaskan tadi ya temen-temen.

Mahluk hidup air akan mati.

Hewan dan tumbuhan air yang memang tempat hidupnya di air tentu akan mati dengan segera. Seperti ikan, eceng gongok, teratai, dan mahluk hidup lainnya. Selain itu, hewan yang hidup di dua alam (amfibi) pun lama kelamaan akan mati. Karena, walapun bisa hidup didarat, hewan tersebut tentu lebih banyak menghabiskan hidupnya di air. Seperti buaya, kura-kura, kepiting, dan hewan amfibi lainnya.

Tanah akan gersang dan hawa panas.

Tidak adanya air tentu membuat tanah di bumi kita akan gersang. Selain itu, hawa juga akan meningkat karena kelembapan diudara pun tidak ada. Selain itu, tanah mungkin akan keran dan mungkin ada yang akan berubah seperti gurun pasir yang tandus.

Tumbuhan akan mati.

Jika tidak ada air, tentu hujanpun juga tidak akan turun. Hak tersebut membuat tanah gersang dan tumbuhan pun akan mati. Karena, air merupakan salah satu kebutuhan utama untuk melakukan fotosintesis (membuat makanan). Bisa kita bayangkan betapa menyeramkannya bumi kita ini tanpa tumbuhan.

Semua mahluk hidup akan mati.

Mahluk hidup air memang akan mati terlebih dahulu. Kemudian, tumbuhan pun akan mati. Selanjutnya, hewan-hewan pemakan tumbuhan pun juga akan mati. Lalu siapa lagi ? Ya, hewan pemakan daging (karnivora) dan juga manusia pun akan menyusul. jadi ? Bagaimana ? Sangay besar peran air bagi kehiduapan di bumi ini bukan ? Jadi, tidak heran jika air disebut sebagai sumber kehidupan dibumi ini.

Nah itu dia temen-temen beberapa penyebab yang mungkin akan terjadi jika air di bumi ini hilang. Sungguh menyeramkan bukan ? Nah, oleh sebab itu, jaga air bersih dan hemat air ya temen-temen. Air bersih bagi mahlik hidup sangat berarti. Bersih disini artinya tidak tercemat sampah dan racun ya temen-temen.

Baik, itu dia temen-temen bahasan kami kali ini. Semoga apa yang telah kita bahas diatas dapat bermanfaat bagi kita semua. Jangan lupa share juga ya. Biar temen kalian tau apa yang kalian tau. Jangan lupa juga baca bahasan menarik kami yang lainnya. Terimakasih sekali.lahi :)

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *